Berbagai Suara Aneh Dalam Alam Astral



Ada beberapa pertanyaan yang masuk inbox saya, dan diantaranya ada yang menanyakan tentang suara-suara keras yang menyakitkan telinga (suara seperti teriakan, bantingan benda keras dan suara bising lainnya) saat mereka sedang mencoba untuk melepas vragelnya, dan akhirnya membuat mereka mengurungkan niatnya untuk melakukan AP, karena takut sekali setelah mendengar suara-suara tersebut. Umumnya, mereka beranggapan bahwa hal itu adalah sebuah lampu merah dari mahluk gaib yang mereka dapat saat mencoba untuk melakukan AP dan memerintahkan mereka untuk menghentikan hal itu.. 

Nah, disini saya ingin mengatakan bahwa hal tersebut adalah sangat tidak benar dan tidak berdasar sama sekali. Kenapa?

Penjelasannya adalah sebagai berikut:

Ketika melakukan AP dan telah sampai pada fase puncak meditasi, vragel kita mulai mempersiapkan diri untuk memasuki pintu gerbang alam astral dan conscious mind kita berusaha untuk mengambil jalur gelombang theta. Nah, jika berhasil pada tahap ini, maka otak kita secara bertahap akan  dipersiapkan untuk upgrade system menjadi 100 persen, begitu pula beberapa fungsi indera ke-6 kita yang lainnya termasuk kemampuan third-eyes kita secara otomatis akan diaktifkan. Mirip sistem robot yang siap tempur, ya?

Ya memang demikianlah kenyataanya. Gak menyangka kan, kalau kita bisa melakukan itu semua? 

Makanya, pandai-pandailah bersyukur atas segala karunia yang telah diberikan Tuhan pada kita..

Jika semua itu telah selesai dipersiapkan, maka indera penglihatan kita akan dapat melihat dengan interval jarak pandang yang luar biasa karena memiliki kemampuan binokuler, serta infra merah yang dapat melihat berbagai benda dalam ruang tanpa cahaya sekalipun.

Demikian pula dengan indera pendengaran kita. Dengan upgrade system tadi, kita akan mampu mendengar berbagai gelombang suara yang tidak dapat ditangkap oleh telinga manusia pada umumnya. Gelombang-gelombang  suara tersebut yaitu gelombang suara infrasonik dan gelombang suara ultrasonik.

Infrasonik adalah  suara  dengan  frekuensi terlalu rendah untuk dapat didengar oleh  telinga manusia.

Infrasonik berada dalam rentang 17  Hertz sampai 0,001 Hertz. 

Rentang frekuensi ini adalah sama dengan yang digunakan oleh  seismometer untuk mendeteksi  gempa bumi. 

Gelombang infrasonik bercirikan dapat menjangkau jarak yang jauh dan dapat melewati halangan tanpa kehilangan kekuatannya atau relatif kecil. Gelombang suara infrasonik ini dapat ditangkap oleh telinga seekor anjing. Gak heran kan, kalau anjing dapat mendengar getaran suara sekecil apapun dengan telinganya. Nah, ketika kita telah memasuki pintu gerbang alam astral, pendengaran kita nantinya akan sangat peka sekali dengan berbagai bunyi suara yang terkesan berasal dari tempat yang sangat jauh. Hal ini dapat terjadi karena bentuk adaptasi pendengaran kita terhadap upgrade system yang telah dipersiapkan sebelum kita memasuki alam astral. 

Jadi, jangan takut lagi ya, jika nantinya kamu kembali mendengar suara-suara mirip bisikan-bisikan yang seakan memanggilmu dari kejauhan. Ini alamiah kok, dan bukan hal yang bersifat mistis.
Gelombang suara ultrasonik adalah  suara atau  getaran dengan  frekuensi yang terlalu tinggi untuk bisa didengar oleh  telinga manusia, yaitu kira-kira di atas 20  kiloHertz. Hanya beberapa hewan, seperti lumba-lumba menggunakannya untuk komunikasi, sedangkan kelelawar menggunakan gelombang ultrasonik untuk navigasi. Dalam hal ini, gelombang ultrasonik merupakan gelombang ultra (di atas)  frekuensi gelombang  suara (sonik). Nah, dengan kemampuan ini, gak heran bahwa nantinya ketika kita telah berhasil memasuki pintu gerbang alam astral, maka pendengaran kita akan dapat menangkap suara-suara dengan gelombang frekwensi tinggi tersebut dan inilah yang sering didengar oleh beberapa teman kita saat melakukan AP. 

Jadi, kalau nanti kamu mendengar kembali suara-suara atau semacam teriakan yang membuat sakit telinga kamu, jangan panik dan buru-buru memutuskan untuk kembali. Ketahuilah, hal ini tidak akan berlangsung lama, hanya terjadi sesaat saja ketika pendengaran kamu mulai beradaptasi dengan alam astral

Ingatkan saja diri kamu tentang hal-hal yang telah saya jelaskan di atas. Ingatkan diri kamu bahwa ini adalah salah satu dari sekian banyak tahapan adaptasi yang kamu alami ketika mulai memasuki alam astral. Ingatkan pula diri kamu bahwa ini logis dan tidak ada sangkut pautnya sama sekali dengan hal-hal mistis ataupun takhyul yang justru tidak jarang akan membuat hambatan dalam usahamu mendapatkan suatu pengalaman spiritual yang SUBHANNALLAH demikian menakjubkan.. 

Demikianlah, semoga artikel ini bermanfaat untuk membuka wawasan serta pikiran kita semua dan bisa menghilangkan rasa skeptis serta ketakutan dalam melakukan Astral Projection. Mohon maaf bila ada kesalahan.

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top