DPO. Jakarta - Peristiwa penangkapan penyanyi Reza Artamevia pada 28 Agustus kemarin ternyata tidak menutup tali komunikasi dengan kedua anaknya. Bahkan anak-anaknya, Zahwa dan Aaliyah mencarikan kuasa hukum untuknya.
Aaliyah sempat mencium pipi Reza. Sementara putri kedua, Zahwa tampak memeluk sang ibunda meski ia lebih tak ingin terlihat di depan kamera awak media.
"Mereka justru asik banget. Mereka malah sering nanya, 'Hai Ibu, sudah makan, Ibu gimana'. Mereka nggak panik, mereka malah yang kirim pengacara buat Ibunya (Reza)," ujar Reza saat baru saja tiba di kediaman orangtuanya, Radio Dalam, Jakarta Selatan, Jumat (2/9) malam.
Dalam suatu kesempatan, terkadang pelantun 'Satu Yang Tak Bisa Lepas' ini menyempatkan diri untuk menanyakan kabar kedua anaknya.
"Saya setiap hari teleponan. Saya lagi Kongres juga tetap teleponan setiap hari," tambahnya dengan gurat kelegaan pasca pulang kembali pada keluarganya.
Dengan berusaha tetap terlihat tenang, Reza menjelaskan satu persatu hal yang membuat ia tetap kuat. Walaupun sempat terpukul, penyanyi bersuara khas ini bersyukur dengan adanya dukungan dari keluarga besarnya.
Reza ikut diciduk bersama Gatot Brajamusti pada 28 Agustus lalu. Sempat dinyatakan positif narkoba, hasil tes urine terakhir Reza dinyatakan negatif.
"Orangtua saya juga bicara sama saya tenang banget. Di sana saya tidak merasa tertekan. perasaan saya tidak gundah. Saya tidak melakukan kesalahan apa-apa. Saya sempat kepikiran karena belum ngomong sama anak-anak. Saya nggak mau pusing diskriminasi atau terintimidasi," paparnya.
0 komentar:
Posting Komentar