Aktifitas harian yang sangat padat membuat beberapa orang tidak sadar dengan turunya stamina secara drastis, tiba tiba tubuh terasa lelah seperti tidak ada tenaga. Hal ini bukan hanya dipicu oleh aktifitas fisik saja, bahakan kita yang bekerja didepan komputerpun juga pernah mengalami hal tersebut. Rasa lelah yang terjadi pada tubuh kita ini diakibatkany kurang asupan nustrisi tertentu dalam tubuh kita, oleh sebab itu tidak melihat apakah itu aktifitas fisik atau aktifitas pikiran sekalipun hal tersebut juga akan menguras energi kita.
Biasanya jika seseorang mengalami hal tersebut membutuhkan istirahat cukup atau dengan pijit akan mengembalikan kebugaran kita. Namun ketika kita pekerjaan yang sangat padat kita tidak akan bisa untuk meluangkan waktu untuk istirahat cukup kita bisa mengkonsumsi makanan yang bisa memberikan asupan energi sehingga bisa menghilangkan rasa lelah.
Buah pisang
Pisang merupakan salah satu jenis buah yang kaya akan kandungan nutrisinya. Jika anda merasa lelah maka konsumsilah buah pisang, karena kandungan nutrisi yang cukup banyak diantaranya
Kalium sekitar 467 mg kalium (potasium) dan hanya sedikit sodium (natrium) yaitu sekitar 1 mg.
Kalium merupakan unsur penting untuk mengatur tekanan darah, mengurangi risiko tekanan darah tinggi, serta masalah lain yang terkait.
Kalsium Kalsium sangat penting untuk pembentukan serta pemeliharaan kekuatan tulang dan gigi.
dan yang paling penting kalsium juga berfungsi untuk memperlancar pelepasan neurotransmiter dan kontraksi otot.
Karbohidrat akan mengembalikan energi pada tubuh kita, meskipun kandungan karbohidrat pisang tinggi pisang aman dikonsumsi penderita diabetes.
dan yang paling utama pisang merupakan sumber energi yang mudah di cerna.
Buah mangga
Buah memang merupakan sumber kandungan serat yang sangat kaya. Mengkonsumsi buah mangga dapat menjaga jumlah alkali dalam tubuh tetap stabil karena mengandung asam malat, nitrat, dan tartrat., Nilai indek glikemik dalam buah mangga relatif rendah dan masih aman untuk dikonsumsi oleh para penderita diabetes. Mangga kaya akan kandungan vitamin E Serta perpaduan vitamin A dan C serta beberapa unsur karotenoid dalam buah mangga membantu meningkatkan kekebalan tubuh.
Susu
Susu dapat membantu mengatasi dehidrasi seperihalnya mengkonsumsi air putih, Namun susu merupakan satu dari sekian banyak minuman dengan sumber gizi terlengkap yang baik untuk Tubuh kita. Susu mengandung banyak vitamin B12 yang bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah, kalsium, karbohidrat , magnesium untuk pembentukan otot, fosfor menyimpan dan mengeluarkan energi, kalium untuk sistem saraf yang baik, protein untuk pertumbuhan dan proses penyembuhan., riboflavin untuk kesehatan kulit dan seng/zinc untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Kacang almond
Salah satu jeni kacang ini memang memiliki kandungan vitamin E yang sangat kaya yang berguna untuk membantu tubuh dalam menghasilkan energi. Konsumsilah kacang almond setiap hari karena akan menghindarkan tubuh dari rasa lelah.
Ginseng
Tanaman ini memang sudah sangat dikenal sebagai tanaman yang mampu untuk meningkatkan stamina tubuh. Gingseng mengandung antioksidan untuk membantu tubuh agar tetap fit dan juga bugar. Gingseng juga bahkan mampu untuk menghindarkan anda dari kelelahan.
Dengan mengkonsumsi makanan diatas secara rutin akan membantu kebugaran tubuh kita meskipun dengan aktifitas yang sangat padat sekalipun.
0 komentar:
Posting Komentar